Site icon MBS Bumiayu

PESANTREN MODERN MBS BUMIAYU MENJADI TUAN RUMAH HALAQOH KEBANGSAAN BREBES TAHUN 2022

Oleh: Bambang Wahyu Supriyanto, M.Pd (Waka Kesiswaan SMP MBS Bumiayu)

Editor: TARKUM, SHI., M.Pd – Tim Media & Human Relation MBS Bumiayu Brebes

Kepala dan Kasi Pontren Kemenag Kabupaten Brebes menjadi Pembicara Halaqoh Kebangsaan di MBS Bumiayu dengan moderator Kapolsek Bumiayu

MBS Bumiayu~Brebes || Kabag Kesra Setda mewakili Bupati Brebes, Ahmad Sechu, SH, MH membuka secara resmi Acara Halaqoh Kebangsaan Kabupaten Brebes Tahun 2022 yang berlangsung di Pondok Pesantren Modern MBS (Muhammadiyah Boarding School) Bumiayu, Brebes, Kamis (10 Oktober 2022).

Menurut Ustadz Bambang Wahyu S, M.Pd selaku Ketua Panitia Kegiatan bahwa acara yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Kabupaten Brebes tersebut dihadiri oleh Kabag Kesra Setda Brebes (Ahmad Sechu, SH, MH), Kepala Kantor Kemenag Brebes (Drs. H. Fajarin, M.Pd), Kasi Pontren Kemenag Brebes (Dr. H. Akrom Djangka Dausat, M.Si), Ketua BAZNAS Brebes (H. Abdul Haris, S.Ag), Kepala Cabang Bank Jateng Brebes (Juniar Shubchi, MM), Camat Bumiayu (Eko Purwanto, SP, M.Si), Kepala KUA Bumiayu (H. M. Fauzi, S.Ag), Sekretaris PCM Bumiayu (Indra Purwanto, M.Pd), Kapolsek Bumiayu (Kompol Heri Riyanto), Danramil 08 Bumiayu (Kapten Inf. Yitno), Wakil Ketua BPP MBS Bumiayu  (M. Faqih Mahtuh, S.Ag), Ketua PRM Bumiayu (H. Kusen), Mudir MBS Bumiayu (Sutriyono, S.Ag), serta 140 Pengasuh Pondok Pesantren se-Kabupaten Brebes, ungkap Waka Kesiswaan SMP MBS Bumiayu.

“Kegiatan yang dikawal ketat oleh pasukan Kokam, dan Banser Bumiayu serta security MBS Bumiayu tersebut akan diawali dengan pembacaan kalam Illahi yang akan disampaikan oleh Ustadz Ahmad Muzzaky dari Pondok Pesantren Matholiul Hikmah Bumiayu”, ungkap Sekretaris Mudir MBS Bumiayu, Ustadz Is Abdurrahman.

Kiai Sutriyono, S.Ag dalam kesempatan tersebut mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta dan terima kasih kepada Kantor Kementerian Agama dan Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) yang telah mempercayakan MBS Bumiayu menjadi tuan rumah acara Halaqoh Kebangsaan dan penutupan rangkaian Kegiatan Hari Santri Nasional Kabupaten Brebes tahun 2022, ungkap Mudir PPM MBS Bumiayu.

Kiai Sutriyono, S.Ag Selaku Mudir MBS Bumiayu memberikan Sambutan

Ketua Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Kabupaten Brebes bahwa kegiatan Halaqoh Kebangsaan dan penutupan rangkaian Kegiatan Hari Santri Nasional Kabupaten Brebes tahun 2022 akan dihadiri oleh 140 Pondok Pesantren se-Kabupaten Brebes dan 40 tamu undangan, papar Kiai Imam Tobroni, S.Ag.

Kiai Imam Tobroni, S.Ag Selaku Ketua FKPP Kabupaten Brebes memberikan Sambutan

Ia juga menegaskan bahwa kegiatan yang berlangsung di Pondok Pesantren MBS Bumiayu kali ini terdiri dari penutupan rangkaian kegiatan Hari Santri Nasional (HSN) Kabupaten Brebes tahun 2022 diawali dengan pembagian hadiah untuk para juara lomba dan halaqoh kebangsaan yang akan menghadirkan dua pembicara, yaitu Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan (Dr. H. Juri Ardiantoro, Ph.D., M.Si) dan Kasi Pontren Kemenag Brebes (Dr. H. Akrom Djangka Dausat, M.Si). “Namun karena Dr. H. Juri Ardiantoro, Ph.D., M.Si berhalangan hadir, sehingga posisinya digantikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Brebes,” tegasnya.

Drs. H. Fajarin, M.Pd, salah satu pembicara Halaqoh Kebangsaan menegaskan bahwa Pondok Pesantren harus mampu melahirkan generasi unggul yang holistic dan peka terhadap perkembangan IPTEK. “Selain itu santri pondok pesantren harus memiliki pondasi keimanan dan ketaqwaan yang mampu bersaing dan memenangkan kompetisi  di era global,” ungkap Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Brebes tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Dr. KH. Akrom Djangka Dausat, M.Si selaku pembicara Halaqoh Kebangsaan menyatakan bahwa pasca terbitnya UU Pesantren, jumlah pondok pesantren meningkat dari 18 ribu menjadi 39 ribu. Oleh karenanya harus ada pengawasan ketat terhadap pesantren tersebut sehingga eksistensinya semakin memperkuat dakwah Islamiyah.

“Di sisi lain, pondok pesantren juga harus dapat mengikuti perkembangan IT agar dakwah yang digerakan semakin mengakar ke lapisan masyarakat paling bawah. Undang-undang pesantren bukan hadiah dari pemerintah melainkan bentuk penghargaan atas kontribusi para santri,” ungkap Kasi Pontren Kemenag Kabupaten Brebes.

Menurut Ustadzah Wenny Nurul ‘Aini, S.Pd.I bahwa acara Halaqoh Kebangsaan dan Penutupan Rangkaian Kegiatan Hari Santri Nasional Kabupaten Brebes tahun 2022 diakhiri dengan pembagian hadiah untuk para pemenang lomba Hari Santri Nasional dan doa penutup, kata Pengasuh MBS Bumiayu Putri.

“Gus Fifik Taufiqurrahman Lubis selaku Ketua Panitia Hari Santri Nasional (HSN) Kabupaten Brebes Tahun 2022 yang memimpin pembagian hadiah. Sedangkan doa penutup disampaikan oleh Pengasuh Pesantren MBS Bumiayu, Ustadz Utsman Arif Fatkha, Lc., M.Pd,” ujar alumni Ponpes MWI Kebarongan Banyumas itu.

Suasana Halaqoh Kebangsaan Kabupaten Brebes Tahun 2022 di PPM MBS Bumiayu

Abdul Aziz Nurrohman, M.Pd selaku Kabag Humas MBS Bumiayu menginformasikan bahwa bahwa Penerimaan Santri Baru MBS Bumiayu Gelombang 2 Tahun Pelajaran 2023/2024 akan dibuka mulai tanggal 18 Desember 2022 hingga 3 Maret 2023 dengan kuota 100 santri putra/i untuk jenjang SMP (70 Santri) dan SMA (30 Santri).

“Bagi masyarakat yang pengin menjadi santri di MBS Bumiayu baik untuk tingkat SMP maupun SMA bisa mendaftar secara online melalui situs  https://bit.ly/form_mbs maupun offline dengan langsung menuju lokasi MBS Bumiayu yang berada di Jalan KH. Sabrawi No. 5 Kauman, Bumiayu, Brebes, Jawa Tengah 52273 (tepatnya sebelah utara Masjid Agung Bumiayu), lebis jelasnya bisa langsung bisa klik  https://bit.ly/maps_mbs.

Informasi selengkapnya bisa menghubungi Ustadzah Azkia Firdausi Zumeira, S.Pd selaku panitia PSB MBS Bumiayu di nomer 0821-2341-8210 atau klik di sini  https://bit.ly/3SFJwf9. Adapun terkait dengan keberadaan MBS Bumiayu dapat segera meluncur ke situs kami di https://ppmbsbumiayu.ponpes.id/, tegasnya”.

 

LINK BERITA:

  1. TablighMu (10 November 2022)

Judul: “Pondok Pesantren MBS Bumiayu Menjadi Tuan Rumah Halaqoh Kebangsaan Kabupaten Brebes Tahun 2022”

http://www.tablighmu.or.id/2022/11/pondok-pesantren-mbs-bumiayu-menjadi.html

 

  1. PWM Jawa Tengah (11 November 2022)

Judul: “Bertempat di Pesantren Muhammadiyah, Halaqah Kebangsaan Brebes Bahas Berbagai Hal Penting”

https://pwmjateng.com/bertempat-di-pesantren-muhammadiyah-halaqah-kebangsaan-brebes-bahas-berbagai-hal-penting

 

  1. Kantor Kementerian Agama Propinsi Jawa Tengah (11 November 2022)

Judul: “MBS Bumiayu dipercaya Sebagai Tempat Penutupan Hari Santri Nasional (HSN) Kabupaten Brebes Tahun 2022”.

https://jateng.kemenag.go.id/2022/11/mbs-bumiayu-di-percaya-sebagai-tempat-penutupan-hsn-di-brebes-2022/

 

  1. VirtuMu (11 November 2022)

Judul: “Bertempat di Pesantren Muhammadiyah, Halaqah Kebangsaan Brebes Bahas Berbagai Hal Penting”

https://virtumu.com/2022/11/11/bertempat-di-pesantren-muhammadiyah-halaqah-kebangsaan-brebes-bahas-berbagai-hal-penting/

 

  1. Kantor Kementerian Agama Kabupaten Brebes (13 November 2022)

Judul: “MBS Bumiayu dipercaya Sebagai Tempat Penutupan Hari Santri Nasional (HSN) Kabupaten Brebes Tahun 2022”.

https://brebes.kemenag.go.id/berita/mbs-bumiayu-di-percaya-sebagai-tempat-penutupan-hsn-di-brebes-2022/

 

  1. ITB Ahmad Dahlan Jakarta (16 November 2022)

Judul: Ponpes Muhammadiyah Boarding School (MBS) Bumiayu Jadi Tuan Rumah Halaqoh Kebangsaan Brebes Tahun 2022”.

https://www.itb-ad.ac.id/2022/11/16/ponpes-muhammadiyah-boarding-school-bumiayu-jadi-tuan-rumah-halaqoh-kebangsaan-brebes-2022/

  1. Sang Pencerah (17 November 2022)

Judul: Ponpes Muhammadiyah Boarding School (MBS) Bumiayu Jadi Tuan Rumah Halaqoh Kebangsaan Brebes Tahun 2022”.

https://sangpencerah.id/2022/11/ponpes-muhammadiyah-boarding-school-bumiayu-jadi-tuan-rumah-halaqoh-kebangsaan-brebes-2022

 

  1. Media Dakwah Indonesia (17 November 2022)

Judul: Ponpes Muhammadiyah Boarding School (MBS) Bumiayu Jadi Tuan Rumah Halaqoh Kebangsaan Brebes Tahun 2022”.

https://mdindonesia.id/ponpes-muhammadiyah-boarding-school-bumiayu-jadi-tuan-rumah-halaqoh-kebangsaan-brebes-2022

Exit mobile version